4.16.2013

Get Ready for Windows Server 2012



Microsoft dengan Windows Server 2012 menawarkan berbagai solusi untuk meningkatkan kualitas bisnis. Di samping itu, hardware yang Anda miliki saat ini masih bisa dimanfaatkan dengan kemampuan makin meningkat.



Dalam dunia bisnis, keberadaan sistem operasi server merupakan salah satu kebutuhan yang tidak bisa ditawar-tawar lagi. 

Dalam dunia perbankan, ISP, data center, telekomunikasi, bisnis online dan lain, lain sistem operasi server merupakan persyaratan wajib yang harus dipenuhi. 

Dalam bisnis tersebut, selain diperlukan perangkat keras yang canggih, juga diperlukan sistem operasi yang andal dan bisa memenuhi berbagai keperluan dalam bisnis tersebut. 

Microsoft dengan Windows Server 2012 menawarkan berbagai solusi untuk meningkatkan kualitas bisnis. Di samping itu, hardware yang Anda miliki saat ini masih bisa dimanfaatkan dengan kemampuan makin meningkat.

Beberapa Tombol Penting

Tombol Start Windows Server 2012 kini diganti dengan feature Charm Bar. Jadi ini sama dengan Windows 8. Dengan feature canggih ini pengguna bisa menjalankan aplikasi Windows Server 2012 dengan menekan kombinasi tombol Windows dan C. 

Dengan menekan kombinasi tombol tersebut, di bagian kanan layar akan tampil beberapa tombol, dan di bagian bawah akan terlihat koneksi jaringan, Wi-Fi, jam, hari dan tanggal, termasuk indikator catu daya. Sementara di sebelah kanan, akan terlihat beberapa tombol seperti Search, Share, Start, Device, dan tombol Settings. 

Mudah dalam Maintenance

Windows Server 2012 menyediakan banyak perkakas (tools) yang bisa digunakan untuk mengelola kinerja sebuah sistem. 

Perkakas yang tersedia antara lain, user interface (UI), pengkonfigurasi dan pengelola server, penambah dan peng-install roles dan feature, perkakas untuk melakukan remote administration, Windows Management Instrumentation (WMI) untuk meningkatkan script management, Group Policy, dan banyak lagi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Letter M Islam Mosque